Desi Ratnasari, Desi Ratnasari (2025) DAMPAK GAME ONLINE TERHADAP SIKAP SISWA KEPADA GURU, ORANG TUA DAN TEMAN-TEMAN KELAS (STUDI KASUS DI SD NEGERI 22 TAMALATEA KAB.JENEPONTO). Diploma thesis, IAIN MANADO.
![]() |
Text
skripsi desi bab 1-3 - DESI RATNASARI.pdf Download (577kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak penggunaan game online terhadap sikap dan perilaku siswa kelas V di SD Negeri 22 Tamalatea Kabupaten Jeneponto. Pendekatan yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan metode triangulasi, meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi yang dilakukan terhadap guru, orang tua, dan siswa. Data yang diperoleh dianalisis secara sistematis untuk memahami pengaruh positif dan negatif game online terhadap perilaku sosial dan sikap siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa game online memiliki dampak positif seperti meningkatkan kerjasama, pengetahuan tentang komputer, serta kemampuan motorik siswa. Sebaliknya, terdapat dampak negatif berupa kecanduan, perubahan pola makan dan istirahat, serta penurunan kemampuan bersosialisasi di dunia nyata. Selain itu, pengaruh negatif lain berupa perubahan sikap, seperti berbicara kasar dan sikap membangkang sebagai akibat dari ketergantungan terhadap permainan tersebut. Penelitian ini menekankan pentingnya pengawasan dari orang tua dan guru agar penggunaan game online dapat memberikan manfaat positif sekaligus meminimalkan dampak negatifnya pada perilaku dan sikap siswa. Kata Kunci : Dampak game online, sikap siswa, perilaku sosial, kecanduan game, motivasi belajar, perkembangan karakter
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibitidaiyah |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > S1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Administrator Perpustakaan |
Date Deposited: | 14 Oct 2025 05:02 |
Last Modified: | 14 Oct 2025 05:02 |
URI: | http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/2394 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |