PRAKTIK JUAL BELI MENGGUNAKAN TAKARAN LITER PERSPEKTIF HUKUM ISLAM (Studi Kasus Pasar Girian Kota Bitung)

Agil, Mahathir Ahmad (2023) PRAKTIK JUAL BELI MENGGUNAKAN TAKARAN LITER PERSPEKTIF HUKUM ISLAM (Studi Kasus Pasar Girian Kota Bitung). Diploma thesis, IAIN MANADO.

[img] Text
Skripsi Mahathir Ahmad Agil.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Mahathir Ahmad Agil NIM : 1912011 Program Studi : Hukum Ekonomi Syariah Judul : Praktik Jual Beli Menggunakan Takaran Liter Perspektif Hukum Islam (Studi Kasus Pasar Girian). Penelitian ini dilatarbelakangi atas apa yang terjadi di Pasar Girian Kota Bitung dimana lokasi tersebut terjadi praktik jual beli menggunakan takaran liter bagi pedagang rempah-rempah seperti cabai rawit dan bawang merah, untuk metode penilitian penulis menerapkan Jenis penelitian menggunakan penelitian lapangan (field research), pendekatan pada penelitian ini adalah pendekatan studi kasus. Hasil yang diperoleh dari penelitian dimana Praktik jual beli yang dilakukan di Pasar Girian merupakan praktik jual beli secara langsung atau bertatapan muka antara penjual dan pembeli yang saling tawar menwar barang dan harta hingga terjadinya kesepakatan antara kedua belah pihak. Untuk transaksi jual beli menggunakan takaran masih terdapat beberapa pedagang yang tidak mengetahui apakah takaran yang digunakan sudah sesuai standar atau belum, serta terdapat beberapa yang alat takaranya belum pernah diperiksa, disimpulkan transaksi jual beli yang dilakukan belum sesuai dengan hukum Islam. Dari hasil tersebut saran yang sesuai yaitu menerapkan setiap kegiatan dengan hukum Islam yang dikuatkan dengan dalil dan hadis yang ada, dan menerapkan sifat jujur, bermurah hati, menghindari perbuatan yang dilarang dalam Islam yang bisa mengakibatkan kerugian kepada orang lain. Kata kunci: Jual beli, Takaran, Hukum Islam

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Hukum
Divisions: Fakultas Syariah > S1 Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Administrator Perpustakaan
Date Deposited: 04 Dec 2023 00:39
Last Modified: 04 Dec 2023 00:39
URI: http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/1662

Actions (login required)

View Item View Item