Iman Sari Bayihi, Citra (2023) ANALISIS STRATEGI PEMASARAN PEDAGANG DI PASAR TRADISIONAL MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Kasus Pasar Unyil Wonasa Tengah). Diploma thesis, IAIN MANADO.
Text
SKRIPSI FULL CITRA IMAN SARI BAYIHI.pdf Download (3MB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis strategi pemasaran pedagang yang dilakukan di pasar Unyil Wonasa Tengah. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif ,informasi yang diolah merupakan wawancara dengan pedagang dan pembeli yang dilakukan di pasar tersebut. Metode penelitian dalam pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi, dimana penulis melihat langsung keadaan di lapangan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pedagang di pasar Unyil Wonasa Tengah ada yang menerapkan strategi pemasaran menurut perspektif ekonomi Islam, seperti kejujuran, menjual produk halal, menjual produk berkualitas, dan ada juga yang menggunakan strategi pemasaran yang dilarang menurut ajaran Islam, seperti adanya Kecurangan dalam menjual produk dagangannya. Kesimpulannya Startegi pemasaran yang dilakukan pedagang pasar tradisional di pasar Unyil Wonasa Tengah adalah strategi promosi yang dilakukan dengan cara mempengaruhi konsumen melalui secara langsung dengan konsumen atau pembeli ketika pembeli yang ingin membeli suatu produk atau barang dagangan. Namun dalam pelaksanaan ada sebagian pedagang yang menerapkan strategi pemasaran menurut perspektif ekonomi islam, dan masih ada pedagang yang menjalankan strategi produknya dengan mencampurkan produk yang berkualitas baik dengan kualitas produk yang buruk tidak ada kejujuran didalamnya, sehingga terjadi penipuan yang jelas tidak anjurkan dalam ekonomi islam dan jika dilakukan secara terus menerus dapat merugikan pembeli dan membuat reputasi pasar akan sangat jelek. Kata Kunci :Strategi pemasaran,Kecurangan,Penipuan,Ekonomi Islam.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Pemasaran Ekonomi > Pemasaran |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Administrator Perpustakaan |
Date Deposited: | 29 Nov 2023 05:41 |
Last Modified: | 29 Nov 2023 05:41 |
URI: | http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/1575 |
Actions (login required)
View Item |