Jamal, Ridwan and Rahmawaty, Rahmawaty (2023) PENGARUH IKLAN MEDIA TIKTOK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK KOSMETIK WARDAH PADA MAHASISWA INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) MANADO. Diploma thesis, IAIN MANADO.
Text
Rangkuman Skripsi NIFA MOKOGINTA.pdf Download (789kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh iklan media tiktok terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Wardah pada mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado Angkatan 2019. Metode yang digunakan ialah metode kuantitatif deskripstif. Sumber data penelitian adalah mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado Angkatan 2019 dengan jumlah populasi yaitu 722 mahasiswa, dan diperoleh jumlah sampel sebanyak 88 responden. Penentuan sampel menggunakan rumus slovin dalam menentukan jumlah dari responden, serta purposive sampling dalam menentukan kriteria yang sesuai dengan reponden peneliti. Teknik pengumpulan data berupa Observasi dan Kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan ialah regresi linear sederhana dan data penelitian ini diolah mengunakan SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa iklan media tiktok berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Wardah pada mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado, hal ini dibuktikan dengan hasil analisis menggunakan koofisien determinasi (R2 ) 0,519 atau 51,9% hal ini dapat diartikan bahwa pengaruh iklan media tiktok terhadap keputusan pembelian sebesar 51,9% sedangkan sisanya 49,1% pengaruh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Selain itu, berdasarkan nilai signifikan dari tabel Coofficients diperoleh nilai signifikansi 0,000 < 0,05, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Berdasarkan hasil penelitian ini disimpulkan bahwa iklan media tiktok berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Wardah pada mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado angkatan 2019.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Perdagangan Ekonomi > Perdagangan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Administrator Perpustakaan |
Date Deposited: | 22 Nov 2023 07:41 |
Last Modified: | 22 Nov 2023 07:41 |
URI: | http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/1002 |
Actions (login required)
View Item |