IMPLEMENTASI PROGRAM BINA PRIBADI ISLAM (BPI) DALAM MENANAMKAN NILAI-NILAI KARAKTER PESERTA DIDIK DI SMP ISLAM TERPADU HARAPAN BUNDA MANADO

PULUHULAWA, SRIWAHYUNI (2022) IMPLEMENTASI PROGRAM BINA PRIBADI ISLAM (BPI) DALAM MENANAMKAN NILAI-NILAI KARAKTER PESERTA DIDIK DI SMP ISLAM TERPADU HARAPAN BUNDA MANADO. Other thesis, IAIN Manado.

[img] Text
SKRIPSI SRIWAHYUNI PULUHULAWA NIM (1723034).pdf

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini membahas tentang implementasi program Bina Pribadi Islam (BPI) dalam menanamkan nilai-nilai karakter peserta didik di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Harapan Bunda Manado. Penelitian dibatasi pada penanaman nilai karakter religius, jujur dan tanggung jawab peserta didik melalui program BPI. Tujuan penelitian untuk mengetahui implementasi program BPI dalam menanamkan nilai karakter religius, jujur dan tanggung jawab serta faktor pendukung dan penghambat dalam menanamkan nilai-nilai karakter peserta didik. Jenis dan pendekatan penelitian bersifat deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian berada pada Jalan Buha, Kecamatan Mapanget, Kota Manado, Sulawesi Utara. Sumber data terdiri dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Instrumen penelitian terdiri dari pedoman observasi dan pedoman wawancara. Teknik pengolahan dan analisis data dilakukan melalui tahap editing (pemeriksaan data), classifying (klasifikasi data), verifying (verifikasi data), concluding (kesimpulan). Adapun pengujian keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan tiga jenis triangulasi yaitu triangulasi sumber, triangulasi teknik dan triangulasi waktu. Hasil penelitian bahwa implementasi program Bina Pribadi Islam (BPI) dilaksanakan setiap hari Jumat pada jam Sekolah selama satu hingga dua jam pelajaran dengan cara dibagi perkelas. Penanaman nilai karakter religius, jujur, dan tanggung jawab dilakukan melalui penyampaian materi tentang nilai-nilai karakter pada pertemuan pekanan program BPI, serta pembiasaan- pembiasaan yang rutin dilakukan di Sekolah seperti dzikir pagi, penguatan wali kelas, sholat sunnah dhuha, sholat zhuhur berjamaah, shaum sunnah, tugas piket kebersihan dan tugas sekolah. Faktor Pendukung Implementasi Program Bina Pribadi Islam Dalam Menanamkan NilaiNilai Karakter religius, jujur dan tanggung jawab Peserta Didik adalah dukungan orang tua, Sekolah dan Yayasan. Faktor penghambat dalam menanamkan nilai-nilai karakter peserta didik adalah kepribadian peserta didik yang berbeda dalam menerima materi yang disampaikan oleh guru. Yang dimaksudkan dengan kepribadian peserta didik yang berbeda yaitu terdapat peserta didik yang aktif, kurang aktif, dan tidak aktif pada saat program Bina Pribadi Islam (BPI) berlangsung. Waktu pelaksanaan program Bina Pribadi Islam (BPI) yang terbatas juga merupakan faktor penghambat penanaman nilai-nilai karakter peserta didik. Waktu yang diberikan pada pertemuan pekanan yang merupakan implementasi dari program Bina Pribadi Islam (BPI) adalah satu hingga dua jam pelajaran. Kata Kunci: Implementasi BPI, Penanaman Nilai Karakter Religius, Jujur dan Tanggung Jawab

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Studi Keagamaan > Studi Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Administrator Perpustakaan
Date Deposited: 19 Aug 2022 02:36
Last Modified: 08 Nov 2022 23:39
URI: http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/465

Actions (login required)

View Item View Item