KEADILAN BAGI PEREMPUAN DALAM PEROLEHAN HAK-HAK PERCERAIAN DI PENGADILAN AGAMA KOTAMOBAGU (ANALISIS PUTUSAN NOMOR 240/Pdt.G/2022/PA.Ktg)

Lahati, Rizal (2023) KEADILAN BAGI PEREMPUAN DALAM PEROLEHAN HAK-HAK PERCERAIAN DI PENGADILAN AGAMA KOTAMOBAGU (ANALISIS PUTUSAN NOMOR 240/Pdt.G/2022/PA.Ktg). Masters thesis, IAIN MANADO.

[img] Text
TESIS FINAL RIZAL EDIT TERBARU (1).pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Rizal Lahati NIM : 21211019 Program Studi : Pascasarjana Akhwal Al-Syaksiyah Judul Tesis : Keadilan Bagi Perempuan Dalam Perolehan Hak-hak Perceraian Di Pengadilan Agama Kotamobagu (Analisis Putusan Nomor 240/Pdt.G/2022/PA.Ktg) Tesis ini membahas tentang Keadilan Bagi Perempuan dalam memperoleh hak-haknya perceraian di Pengadilan Agama Kotamobagu dengan Nomor Putusan 240/Pdt.G/2022/PA.Ktg. Kajian ini dilatar belakangi oleh mempertanyakan keadilan dalam memperoleh hak-hak bagi perempuan dalam perceraian. Dengan Rumusan Masalah yang diangkat yaitu Bagaimana pelaksanaan hak-hak perempuan dalam perceraian di Pengadilan Agama dan Bagaimana pertimbangan Hakim terhadap pelaksanaan hak-hak perempuan dalam perceraian di Pengadilan Agama Kotamobagu. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui bagaimana pelaksaan hak-hak perempuan dalam perceraian di Pengadilan Agama Kotamobagu dan menganalisa pertimbangan hukum yang diambil oleh hakim terhadap pelaksanaan hak-hak perempuan dalam perceraian di Pengadilan Agama Kotamobagu. Hasil dari penelitian ini adalah Analisis Pertimbangan Hukum Hakim dalam penetapan perkara Nomor Putusan 240/Pdt.G/2022/PA.Ktg) yakni dengan mengabulkan permohonan pemohon dan tidak memberikan hak-hak bagi perempuan dalam perceraian dalam hal ini Hak mendapatkan Nafkah iddah dan Mut’ah dan Nafkah hadanah. Semua itu gugur karena Nusyuz. Kata Kunci: Keadilan, Perempuan, Putusan Hakim

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Hukum
Divisions: Pascasarjana > S2 Ahwal Al-Syakhsiyyah
Depositing User: Administrator Perpustakaan
Date Deposited: 06 Dec 2023 02:44
Last Modified: 06 Dec 2023 02:44
URI: http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/1720

Actions (login required)

View Item View Item