Mokodompit, Fauzia (2020) IMPLEMENTASI KEGIATAN KEPRAMUKAAN DALAM MEMBENTUK KARAKTER PESERTA DIDIK DI MAN 1 KOTAMOBAGU. Diploma thesis, IAIN Manado.
Text
SKRIPSI FAUZIA MOKODOMPIT.pdf Download (2MB) |
Abstract
Skripsi ini mengkaji tentang Implementasi Kegiatan Kepramukaan Dalam Membentuk Karakter Peserta Didik di MAN 1 Kotamobagu. Pokok rumusan dan batasan masalah adalah bagaimana impementasi kegiatan kepramukaan dalam membentuk karakter peserta didik di MAN 1 Kotamobagu dan apa saja kendala yang ada dalam proses implementasi kegiatan kepramukaan. Batasan masalah dalam penelitian ini mengingat pembahasan tentang karakter sangat luas maka peneliti yang membahas beberapa karakter yang terbentuk yaitu: tanggung jawab, kedisiplinan, kejujuran, mandiri, religius, kebersamaan, dan peduli lingkungan. Bentuk implementasi yang dilakukan oleh pihak sekolah dan pembina kepramukaan serta tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk membentuk karakter pada peserta didik melalui pendidikan yang ditanamkan disekolah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana implementasi kegiatan kepramukaan dalam membentuk karakter peserta didik dan apa saja faktor penghambat dalam kegiatan kepramukaan. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik pengolahan dan analisis datanya melalui tiga tahap, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa impementasi pendidikan karakter pada kegiatan ini yang dilakukan oleh pembina pramuka yaitu mampu membentuk karakter pada peserta didik melalui kerja sama antara pihak sekolah dan peserta didik. Faktor penghambat yang dihadapi tentunya beragam pada kegiatan yang dilakukan seperti peserta didik yang belum bisa mengatur jadwal latihan pramuka dengan latihan organisasi lain, dan peserta didik yang telah dilatih untuk mengikuti suatu lomba tapi pihak orangtua yang tidak mengizinkan. Kata Kunci: Pendidikan Karakter, Kepramukaan
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Administrator Perpustakaan |
Date Deposited: | 28 Apr 2021 02:28 |
Last Modified: | 28 Apr 2021 02:28 |
URI: | http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/164 |
Actions (login required)
View Item |