PERAN KEPALA MADRASAH TERHADAP MANAJEMEN GURU DALAM MENINGKATKAN MUTU PEMBELAJARAN DI MADRASAH IBTIDAIYAH NEGERI 1 MANADO

KATIANDAGHO, NIRMALA (2023) PERAN KEPALA MADRASAH TERHADAP MANAJEMEN GURU DALAM MENINGKATKAN MUTU PEMBELAJARAN DI MADRASAH IBTIDAIYAH NEGERI 1 MANADO. Diploma thesis, IAIN MANADO.

[img] Text
Skripsi Revisi Siap Distribusi.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bertujuan untuk menganalisis manajemen guru dalam meningkatkan mutu pembelajaran di Madrasah. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang dikumpulkan merupakan hasil penelitian di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Manado, Sulawesi Utara. Penelitian ini juga melakukan analisis data dan pengecekan keabsahan data. Penelitian ini memperoleh hasil bahwa Peran Kepala Madrasah terhadap Manajemen Guru dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Manad meliputi perencanaan pengadaan guru dengan cara mengadakan perekrutan calon guru, penempatan dan pemberian tugas guru sesuai dengan kualifikasi pendidikan atau latar belakang pendidikan yang dimiliki guru, pengebangan kompetensi guru seperti diadakannya KKG secara rutin di setiap bulannya, belajar bersama di setiap hari Rabu, diutus ke Makassar untuk mengikuti diklat sebagai fasilitator daerah, mengikuti workshop dan bimtek serta pelatihan-pelatihan lainnya, evaluasi kinerja guru melalui kegiatan supervisi dengan cara kunjungan atau observasi ke kelas-kelas pada saat kegiatan pembelajaran sedang berlangsung, dan pemberhentian hubungan kerja guru dengan merujuk pada aturan yang telah ditetapkan. Dampak implementasi manajemen guru terhadap peningkatan mutu pembelajaran di madrasah ibtidaiyah negeri 1 Manado yaitu terlihat dari prestasi baik dari lembaga, guru, maupun siswa itu sendiri. Dampak itu terlihat dari beberapa ajang kejuaraan yang berhasil diraih oleh civitas madrasah ibtidaiyah negeri 1 Manado berupa menjuarai ajang madrasah sehat se kota Manado, ajang guru berprestasi yang diselenggarakan oleh Kemenag manado, serta kejuaraan nasional yang diraih oleh siswa madrasah ibtidaiyah negeri 1 Manado. Prestasi siswa tersebut tentunya sebagai wujud dari kualitas pembelajaran yang telah diterima selama mengikuti kegiatan pembelajaran di kelas. Kata kunci: Manajemen, Guru, Mutu Pembelajaran

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > S1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Administrator Perpustakaan
Date Deposited: 28 Nov 2023 03:42
Last Modified: 28 Nov 2023 03:42
URI: http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/1576

Actions (login required)

View Item View Item