Minabari, Syawal Fitra (2023) KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH DALAM MENINGKATKAN POTENSI ORGANISASI PESERTA DIDIK DI MADRASAH ALIYAH AL - KHAIRAAT MAPANGET. Diploma thesis, IAIN MANADO.
Text
SKRIPSI SAH DISTRIBUSI.pdf Download (3MB) |
Abstract
Organisasi peserta didik merupakan satuan atau kelompok kerja sama para peserta didik yang dibentuk dalam usaha pencapaian tujuan yang sama, yaitu menwujudkan pembinaan kepeserta pendidikan. Agar tujuan pendidikan bisa tercapai yaitu dengan mengoptimalkan kepemimpinan kepala madrasah, karena kepemimpinan kepala madrasah sangat berpengaruh dalam pencapaian tujuan pendidikan. Jadi kepala madrasah juga sangat berperan dalam pengelolaan organisasi peserta didik di madrasah. Yang menjadi potensi bagi para peserta didik di MA Alkhairaat Mapanget adalah untuk mengembangkan bakat dan minatnya dalam kegiatan OSIM. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perencanaan kepala madrasah dalam meningkatan potensi organisasi peserta didik di MA Alkhairaat Mapanget. Untuk mengetahui proses pelaksanaan kepala madrasah dalam peningkatan potensi berorganisasi peserta didik di MA Alkhairaat Mapanget. Untuk mengidentifikasi kendala yang dihadapi kepala madrasah dalam peningkatan potensi berorganisasi peserta didik di Madrasah Aliyah Alkhairaat Mapanget. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif pendekatan deskriptif. Subjek penelitiannya meliputi Kepala Madrasah, Waka Kurikulum,Pembina dan Peserta didik. Teknik pengumpulan data adalah dengan observasi, wawancara dan dokumentasi.tehnik analisis data dan penarikan kesimpulan. Adapun hasil penelitian ini menunjukan bahwa,kepala madrasah melakukan persiapan dalam mengelola organisasi peserta didik yaitu dengan melakukan musyawarah terhadap organisasi peserta didik yang terdiri dari kepala madrasah, waka kurikulum, dan para pembina atau pembimbing kegiatan pengorganisasian. Kemudian dalam pelaksanannya memberi arahan kepada waka kesiswaan, selebihnya waka kesiswaan memberikan pembinaan dan memberikan arahan kepada para pembimbing organisasi dan para pembimbing tersebut akan terjun langsung ke lapangan, memberi arahan dan bimbingan maupun melakukan kontroling terhadap peserta didik dalam berorganisasi. Adapun kendalanya adalah kurangnya tenaga pembina organisasi peserta didik dalam membina dan melaksanakan kegiatan organisasi di madrasah. Kata kunci : Kepemimpinan, Kepala Madrasah, Organisasi
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > S1 Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Administrator Perpustakaan |
Date Deposited: | 28 Nov 2023 01:53 |
Last Modified: | 21 Dec 2023 04:30 |
URI: | http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/1541 |
Actions (login required)
View Item |