PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN MINAT PESERTA DIDIK PADA KEGIATAN EKSTRAKURIKULER SANGGAR ATTANWIR DI MAN MODEL 1 MANADO

MARIYADI, FATMAWATI (2021) PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN MINAT PESERTA DIDIK PADA KEGIATAN EKSTRAKURIKULER SANGGAR ATTANWIR DI MAN MODEL 1 MANADO. Diploma thesis, IAIN MANADO.

[img] Text
SKRIPSI LENGKAP FATMAWATI MARYADI PDF.pdf

Download (2MB)

Abstract

Skripsi ini dilatar belakangi dari pengamatan penulis di MAN Model 1 Manado yaitu Peran Guru Dalam Meningkatkan Minat Peserta Didik Pada Kegiatan Ekstrakurikuler Sanggar Attanwir di MAN Model 1 Manado. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran guru dalam meningkatkan minat peserta didik pada kegiatan ekstrakurikuler sanggar seni Attanwir serta mengetahui faktor-faktor apa yang dialami peserta didik pada saat kegiatan ekstrakurikuler berjalan Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Penelitian ini dilakukan di MAN Model 1 Manado. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian, peran guru dalam meningkatkan minat peserta didik pada kegiatan ekestrakurikuler sanggar Attanwir yaitu guru memberikan motivasi, memberikan dorongan, mengarahkan peserta didik untuk proses pembelajaran atau proses latihan kegiatan ekstrakurikuler sanggar attanwir. Guru juga melatih keberanian, seorang peserta didik dalam mengikuti lomba di antara bidang-bidang tertentu. Kegiatan – kegiatan yang termuat didalam kegiatan attaniwr terdapat pada 7 bidang yaitu : tilawatil qur’an, tahfidzul qur’an, syarhil qur’an, fahmil qur’an, khatil qur’an, nasyid qur’an, hadrah. Faktor-faktor yang dialami para peserta yaitu faktor pendukung itu seperti : dukungan dari sekolah baik itu dari kepala Madrasah, guru, dan staf, dukungan moril berupa memberi semangat dan dilengkapi dengan fasilitas disekolah. Faktor yang dialami para peserta didik yaitu faktor penghambat berupa tidak ada dukungan dari kedua orangtua. Kata kunci: Peran Guru, Minat Peserta Didik, Kegiatan Ekstrakurikuler Sanggar Attanwir

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Administrator Perpustakaan
Date Deposited: 27 Nov 2023 03:20
Last Modified: 27 Nov 2023 03:20
URI: http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/1457

Actions (login required)

View Item View Item