Yunus, Bayu S. (2021) PERAN ORANGTUA TERHADAP KEHIDUPAN RUMAH TANGGA ANAK DALAM TINJAUAN HUKUM ISLAM (STUDI KASUS DESA SEA KECAMATAN PINELENG KABUPATEN MINAHASA). Diploma thesis, IAIN Manado.
Text
skripsi revisi123456 FIX sx.pdf Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Nama : Bayu S. Yunus NIM : 16.1.1.023 Prodi : Akhwal Syaksiyah Judul : Peran Orang tua Terhadap Kehidupan Rumah Tangga Anak ( Studi Kasus Desa Sea Kecamatan Pineleng Kabupaten Minahasa ) Skripsi ini membahas mengenai peran orang tua terhadap kehidupan rumah tangga anak ( Studi kasus Desa Sea Kecamatan Pineleng Kabupaten Minahasa ). Pokok permasalahan adalah bagaimana peran orang tua terhadap kehidupan rumah tangga di Desa Sea Kecamatan Pineleng Kabupaten Minahasa dan pandangan Hukum Islam terhadap peran orangtua dalam kehidupan rumah tangga anak. Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Hal ini dikarenakan kejadian yang terjadi di lapangan merupakan fakta yang terjadi di masyarakat dan dalam penelitian ini langsung dilakukan di lapangan dengan cara melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun jenis pendekatan yang peneliti gunakan dalam skripsi ini yaitu pendekatan yuridis empiris dan teologis normatif. Orangtua merupakan bapak atau ibu kandung. Hasil penelitian dalam skripsi ini dimana di Desa Sea Kecamatan Pineleng masih banyak terdapat peran orang tua terhadap kehidupan rumah tangga anaknya, baik dalam hal ekonomi, pengambilan keputusan, dan keterlibatan dalam mengurusi anak ( cucu ). Terdapatnya peran orang tua bisa membagikan akibat yang baik. Sebab mereka dapat membagikan wejangan kepada anak- anaknya buat bekerja lebih keras. Sebaliknya juga dapat berpengaruh tidak biaik pula, anak tidak bisa mandiri dalam hal membentuk keluarga mereka. Dalam hukum Islam hanya menjelaskan secara eksplisit tentang kewajiban suami terhadap istri, kewajiban orangtua terhadap anaknya, dan prodak hukum Islam juga mengajarkan pentingya menjaga anak dari siksa api neraka. Kata kunci: peran orang tua, rumah tangga dan hukum Islam.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Hukum > Hukum Islam Hukum |
Divisions: | Fakultas Syariah > S1 Ahwal Al-Syakhsiyyah |
Depositing User: | Administrator Perpustakaan |
Date Deposited: | 24 Nov 2023 02:22 |
Last Modified: | 24 Nov 2023 02:22 |
URI: | http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/1319 |
Actions (login required)
View Item |