PENGARUH MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP PELAYANAN PADA PT. PEGADAIAN SYARIAH CABANG ISTIQLAL MANADO

Olii, Dhea Nurinayati (2023) PENGARUH MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP PELAYANAN PADA PT. PEGADAIAN SYARIAH CABANG ISTIQLAL MANADO. Diploma thesis, IAIN MANADO.

[img] Text
SKRIPSI DHEA NURINAYATI OLII.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Manajemen Sumber Daya Manusia terhadap Pelayanan pada PT. Pegadaian Syariah Cabang Istiqlal Manado. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif, data penelitian diperoleh dari Nasabah PT. Pegadaian Syariah Cabang Istiqlal Manado dengan menggunakan kuesioner dengan jumlah responden 35 orang yang diambil berdasarkan rumus Slovin. Hasil penelitian menunjukan bahwa berdasarkan uji t diketahui nilai signifikansi (Sig) pada variabel kualitas layanan pospay (X) adalah sebesar 0.000 nilai dikatakan < 0.05 maka dapat ditarik kesimpulan bahwa H1 atau hipotesis diterima. Kemudian nilai t hitung pada variabel manajemen sumber daya manusia 7,10 > 0,123 maka dapat ditarik kesimpulan bahwa H1 dapat diterima dan H0 ditolak. Artinya terdapat pengaruh antara variabel Manajemen Sumber Daya Manusia (X) terhadap Variabel Kualitas Pelayanan (Y). Dan pada hasil Uji Koefisien Determinasi R Square diperoleh hasil sebesar 0.015 atau sekitar 15% yang berarti bahwa variabel X (Manajemen Sumber Daya Manusia) memiliki pengaruh yang kuat terhadap variabel Y (Kualitas Pelayanan) sebesar 15%. Maka dapat ditarik kesimpulan bahwa variabel independen (Manajemen Sumber Daya Manusia) berpengaruh signifikan terhadap variabel dependen. Kata kunci : Kualitas Pelayanan, Manajemen Sumber Daya Manusia, Pegadaian Syariah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ekonomi > Manajemen
Ekonomi > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Administrator Perpustakaan
Date Deposited: 23 Nov 2023 06:34
Last Modified: 23 Nov 2023 06:34
URI: http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/1273

Actions (login required)

View Item View Item