MODEL PEMBELAJARAN SHALAT DI RAUDHATUL ATHFAL ARAFAH KOTA BITUNG

Hamzah, tje (2020) MODEL PEMBELAJARAN SHALAT DI RAUDHATUL ATHFAL ARAFAH KOTA BITUNG. Diploma thesis, IAIN MANADO.

[img] Text
DISRTIBUSI SKRIPSI ITJE HAMZAH.pdf

Download (9MB)

Abstract

ABSTRAK Nama Penyusun : Itje Hamzah Nim : 16.2.5.015 Judul skripsi : ” Model Pembelajaran Shalat Di Raudhatul Athfal Arafah Kota Bitung.”. Skripsi ini membahas tentang model pembelajaran shalat di Raudhatul Athfal Arafah Kota Bitung, dengan tujuan mengkaji dan mendeskripsikan model pembelajaran shalat di Raudhatul Athfal Arafah Kota Bitung. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah : observasi, wawancara dan dokumentasi. Instrumen utama yang dalam pengumpulan data adalah peneliti sendiri yang dilengkapi oleh dokumen wawancara, hp, dan catatan lapangan. Data yang terkumpul kemudian dianalisis melalui langkah-langkah sebagai berikut: (1) reduksi data, (2) menyusun ke dalam unit-unit, (3) kategorisasikan atau dikelompokkan, (4) pemeriksaan keabsahan data (kredibilatas, transferabiliti, dependabilitas dan konfirmabilitas), dan (5) interprestasi data dan menyimpulkan. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa model pembelajaran shalat di RA adalah, model Klasikal, Kelompok, sudut, area, kooperatif dan model pembelajaran langsung. Dengan 3 program yang ditetapkan yaitu. a) pengenalan anggota wudhu dan cara berwudhu serta doa sebelum dan sesudah shalat. b) pengenalan gerakan shalat, menghapal doa shalat dan sesudah shalat. c) mempraktekkan tata cara shalat setiap jumat dan praktek shalat dhuha setiap dua minggu sekali. Kendala dari pihak siswa yang memiliki karakteristik dan latar belakang yang berbeda dibentuk tim penanganan khusus terhadap anak. Kendala dari pihak orang tua siswa yang sebagian tidak peduli dengan pendekatan secara individual sehingga secara perlahan orang tua mau berubah. Kendala dari segi waktu untuk mengejar Target kurikulum dengan menyusun jadwal yang menjadi acuan dan berusaha melaksanakan secara disiplin dan bertanggung jawab. Kendala terbatasnya fasilitas pendukung maka upaya dilakukan bekerjasama dengan Yayasan Arafah sebagai penanggung jawab sekolah dan pihak BTM masjid Miftahul jannah sebagai tempat pembelajaran setiap hari jumat. Kata Kunci : Model Pembelajaran Shalat, RA Arafah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > S1 Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Administrator Perpustakaan
Date Deposited: 23 Nov 2023 06:45
Last Modified: 23 Nov 2023 06:45
URI: http://repository.iain-manado.ac.id/id/eprint/1269

Actions (login required)

View Item View Item